Recent Posts

Sunday, June 21, 2015

PENELITIAN TINDAKAN KELAS




Sumber Ilustrasi: http://guru.or.id/resensi-buku-penelitian-tindakan-kelas-karya-suharsimi-arikunto.html

Selamat sore sobat blogger..... Kali ini saya akan berbagi tentang Penelitian Tindakan Kelas atau biasa disingkat dengan PTK. Penelitian Tindakan Kelas adalah penelitian praktis yang dimaksudkan untuk memperbaiki pembelajaran di kelas. Penelitian ini merupakan salah satu upaya guru atau
praktisi dalam bentuk berbagai kegiatan yang dilakukan untuk memperbaiki dan atau meningkatkan mutu pembelajaran di kelas. Tujuan PTK adalah memperbaiki dan meningkatkan kualitas pembelajaran serta membantu memberdayakan guru dalam memecahkan masalah pembelajaran di sekolah (Muslich, hal. 10). Menurut Suyanto (1997), tujuan PTK adalah meningkatkan dan/atau memperbaiki praktik pembelajaran di sekolah, meningkatkan relevansi pendidikan, meningkatkan mutu pendidikan, dan efisiensi pengelolaan pendidikan (Basrowi & Suwandi, hal. 54).

Akhir-akhir ini istilah PTK menjadi trend dikalangan guru-guru.PTK merupakan salah satu karya tulis yang wajib dikerjakan oleh guru yang akan naik pangkat untuk memenuhi angka kredit. Menulis karya ilmiah merupakan masalah yang umum dihadapi guru. Di samping keterbatasan kemampuan juga disebabkan oleh keterbatasan waktu. Konsekuensi persyaratan kenaikan pangkat guru seperti di atas memungkinkan pangkat guru mentok pada golongan tertentu karena tidak sanggup memenuhi angka kreditpoin publikasi karya ilmiah. Hal ini akan menurunkan kinerja guru dan guru merasa tidak mungkin lagi berkarier. Dan dampak yang sering terjadi pada akhirnya guru menggunakan jasa penulis karya ilmiah demi mencapai angka kredit. Padahal Penelitian Tindakan Kelas merupakan pertanggungjawaban tertulis dari kegiatan ilmiah yang berkaitan dengankegiatan mengajar dikelas.

Disini saya akan berbagi contoh PTK kelas 5 Mata Pelajaran matematika.


download[4]

No comments: